Beberapa dari kumpulan faedah - faedah yang bermanfaat, yang in syaa allah dapat mengantarkan kita menuju taman taman surganya allah, .
*RINGKASAN TAHDZIR ‘ULAMA AHLUS SUNNAH TERKAIT ISIS/IS* bag.2
:three: *ISIS mengkafirkan ‘Ulama Sunnah.*
:memo: Asy-Syaikh Sholih bin Sa’ad As-Suhaimi hafidzohulloh mengatakan:
«وَهُمْ بَعِيْدُونَ كُلَّ البُعْدِ عَنِ الحَقِّ ، يُكَفِّرُونَ العُلَمَاءَ، وَيُكَفِّرُونَ وُلاَةَ أُمُورِنَا، وَلاَ هَمَّ لَهُمْ إِلاَّ التَّكْفِيْر، وَهَذَا الَّذِي يَعْرِفُونَ وَيَعْتَقِدُونَ أَنَّ هَذَا الدِّينَ»
“Mereka sangatlah jauh dari kebenaran, mengkafirkan ‘Ulama, mengkafirkan waliyul amr kita, dan tidaklah ada maksud tujuan utama mereka kecuali mengkafirkan, dan inilah yang mereka ketahui dan meyakini bahwa ini adalah agama.” [http://www.safeshare.tv/w/DRUqCXbYVm]
:four: *ISIS adalah kelompok yang rusak.*
:memo: Asy-Syaikh Sholih Al-Luhaidan hafidzohulloh (Kibar ‘Ulama Saudi Arabiya) mengatakan:
«دَاعِش تَجَمُّعٌ فَاسِدٌ لاَ خَيْرَ فِيْهِ»
*“ISIS adalah sekelompok yang rusak,* tidak ada kebaikan sedikit pun padanya.”
:five: *ISIS bukanlah Khilafah Islamiyyah Rosyidah.*
:memo: Di Tanya Asy-Syaikh Sholih Al-Luhaidan hafidzohulloh (Kibar ‘Ulama Saudi Arabiya):
س:هَلْ دَوْلَة دَاعِش تُعْتَبَرُ خِلاَفَةٌ إِسلاَمِيَّةٌ رَاشِدَةٌ؟
ج: «لاَ هَذِهِ لَيْسَتْ الخِلاَفةُ الرَّاشِدَةُ، خِلاَفَةُ الرَّاشِدَةِ أَنْ تَجْتَمِعَ فِيْهِ كِبَارُ عُقَلاَءِ المُسْلِمِيْنَ، وَيَتَدَارَسُونَه بَيْنَهُمْ وَيُوَالُونَ وَلِيَّ الأَمْرِ، أَمَّا هَذِهِ الَّذِي يُسَمَّونَ دَاعِش أَو غَيْر هَذَا، هَذِهِ مِنْ أَعْمَالِ الفِتْنَةِ ، وَاللهُ أَعْلَمُ أَنَّهَا مُدَبَّرَةٌ مِمَّنْ يُعَادُونَ الإِسْلاَمَ حَتَّى يَنْتَشِرَ بِسَبَبِهَا جَهْلٌ بِالإِسْلاَمِ وَادِّعَاءَ أَنَّ الإِسْلاَمَ هُوَ هَذَا، لاَ يَحِلُّ لِأَحَدٍ أَنْ يُقَاتِلَ مَعَ دَاعِش وَأَمْثَالِهَا»
Soal: Apakah Daulah (ISIS) merupakan Khilafah Islamiyyah Rosyidah?
Jawab: “Bukan, ini bukanlah Khilafah Rosyidah, Khilafah Rosyidah terbentuk dengan berkumpulnya para pembesar pemikir dari kaum muslimin, kemudian dirundingkan diantara mereka, yang dengannya terbentuk seorang pemimpin, adapun seperti ini -yang mereka namakan- dengan ISIS atau semisalnya, maka ini adalah perbuatan (yang) menimbulkan fitnah. waAllohu a’lam, perkara ini dijalankan dari orang-orang yang memusuhi Islam sampai tersebar dengan sebab tersebut ketidak tahuan dengan apa itu agama Islam, serta tuduhan bahwasanya Islam itu adalah seperti itu (keadaannya), maka *tidak boleh seseorang berperang bersama ISIS dan yang semisalnya.”*
:six: *ISIS adalah musuh Islam.*
:memo: Asy-Syaikh ‘Abdul ‘Aziz Alu Syaikh hafidzohulloh (Mufti Negara Saudi Arabia) mengatakan:
«يَا شَبَابَ الإِسلاَمِ، اتَّقُوا اللهَ فِي أَنْفُسِكُمْ وَاحْذَرُوا أَنْ تَنْسَاقُوا مَعَ هَؤُلاَءِ، وَلاَ تَظُنُّوا بِهِمْ خَيْرًا فَإِنَّهُمْ أَعْدَاءُكَ وَأَعْدَاءُ دِيْنِكُمْ، لاَ تَظُنُّ أَفْعَالَهُمْ طَيِّبَة، أَفْعَالُهُمْ كُلَّهَا خَبِيْثَةٌ وَكُلُّهَا ضَالَةٌ، وَكُلُّهَا أَخْطَاء»
“Wahai para pemuda Islam, bertaqwalah kalian pada diri-diri kalian, *dan jauhilah dari bergabung dengan mereka, dan janganlah engkau berharap dengan mereka kebaikan, karena sesungguhnya mereka adalah musuh kalian dan musuh bagi agama kalian,* janganlah kalian mengira bahwa perbuatan mereka adalah perbuatan yang baik, perbuatan mereka semuanya adalah perbuatan yang jelek, sesat dan salah semua.”
:globe_with_meridians: Channel Telegram:
ⓣelegram.me/MasjidImamAlWadii
Tidak ada komentar:
Posting Komentar